Aplikasi Kasir Digital untuk Bisnis Masa Kini
By miyosi ariefiansyah (bunda taka) - March 06, 2022
Bukannya berlebihan, tapi rasa haruku begitu membuncah melihat ponakanku yang dulu kecil dan polos sekarang sudah punya usaha sendiri di usianya yang masih sangat muda. 😢 Jiwa akuntansiku seolah terpanggil melihat transaksi jualan hariannya yang banyak. Apakah dia sempat mencatat semua transaksi dengan rapi? Atau, mungkin dia sudah menggunakan aplikasi pos atau point of sale/kasir digital? Apalagi, dia enggak hanya menjalankan usaha camilan saja melainkan juga masih tercatat aktif sebagai pegawai inti di sebuah restoran makanan sehat. Itu artinya, kegiatannya full. Hampir tak ada jeda. Pagi hingga sore, kerja di luar. Sore hingga malam, mengerjakan pesanan. Bersyukur ponakanku lainny alias si adiknya bisa membantu karena jadwal kuliahnya belum terlalu padat, masih semester awal.
Aku jadi ingat masa-masa mengantarkan mereka pergi ke TK. Jadi ingat juga saat mereka tidak mau berpisah denganku. Ya, karena hubunganku dengan mbak sangat dekat, maka tak heran kalau anak-anaknya juga jadi sangat dekat. Kini, bocah yang dulu lucu dan belum paham kerasnya dunia sudah jadi wanita muda mandiri. Bangga.
Sebagai generasi Y senior yang masih sempat merasakan cekok-an lama bahwa untuk sukses itu (((harus))) jadi pegawai, sejatinya aku ikut senang dengan perkembangan zaman sekarang. Ya, pola pikir orang-orang rupanya sudah tak lagi terlalu kaku seperti dulu. Jadi apa pun, boleh. Yang penting, sungguh-sungguh dan bertanggung jawab. Itu sebabnya, aku pun mendukung keputusan ponakanku yang memilih terjun total di bidang kuliner selepas lulus dari sekolah tata boganya. At least, dia benar-benar sudah tahu mau "berjalan" ke mana, enggak ikut-ikutan.
Jujur, belum sempat kubertanya lebih jauh mengenai bisnisnya karena biasanya kami lebih nyaman kalau ngobrol langsung. Pun kesibukan kami yang membuat tak sempat bicara dari hati ke hati. Tapi sebagai orang yang tak suka basa-basi ke keluarga sendiri, bentuk sayang dan peduliku langsung kutunjukkan dengan perbuatan nyata: ikut mempromosikan produknya di WA's story dan nanti ingin menyarankan dia untuk menggunakan aplikasi pos/kasir digital.
Kedua poin di atas menurutku sama-sama penting. Jika yang pertama bisa meningkatkan penjualan, maka yang kedua tak kalah banyak juga manfaatnya. Bahkan kalau boleh kubilang, penggunaan aplikasi pos/kasir digital ini tidak hanya untuk mereka yang bergelut di bisnis riil saja seperti ponakanku, melainkan juga bidang jasa termasuk penulis. Hanya saja, tak bisa dimungkiri jika aplikasi pos/kasir digital lebih populer digunakan untuk mereka yang punya usaha seperti ponakanku.
Lebih lanjut, penggunaan aplikasi tersebut menurutku punya beberapa keuntungan.
1. Hemat waktu
Pencatatan manual seperti di note HP atau kertas atau Excel tentu saja tidak masalah alias sah-sah saja. Tapii, apa kira-kira enggak riweh kalau transaksinya makin banyak apalagi jika kegiatan kita enggak hanya mengurusi itu saja. Bisa sih didelegasikan ke orang, tapi itu artinya nambah biaya lagi. Bagi yang baru saja memulai usaha, akan lebih bijak kalau di awal "dikuasai" alias dipegang sendiri dulu. Nah, dengan menggunakan aplikasi pos/kasir digital, semua itu bisa terealisasi tanpa harus menghabiskan banyak waktu. Kita bisa mengurus sendiri sekaligus menghemat waktu.
2. Praktis, tinggal unduh di Playstore
Tak perlu repot beli peralatan kasir seperti di minimarket yang pastinya akan menghabiskan banyak yang, cukuplah unduh saja di Playstore, maka kita sudah bisa menggunakan.
3. Pencatatan keuangan rapi
Salah satu kelemahan pencatatan manual adalah kemungkinan melakukan salah perhitungan di catatan keuangan, apalagi jika kita sudah lelah, human error sangat mungkin terjadi. Hal tersebut bisa kita minimalisir dengan menggunakan aplikasi pos/kasir digital. Hanya tinggal input data penjualan saja, semua akan tercatat rapi dan bisa dimonitor, seperti keuntungan harian misalnya.
Tiga keuntungan utama tersebut rasanya sudah cukup menjadi alasan utama ya untuk menggunakan aplikasi pos/kasir digital. Byee byee mencatat manual. Xixixi.
Selanjutnya, kita akan dihadapkan dengan banyaknya aplikasi pos/kasir digital yang "bertebaran" di mana-mana. Saking banyaknya, mungkin kita akan bingung.
Nah, kalau buatku pribadi, ada beberapa kriteria yang bisa digunakan untuk memilih aplikasi mana yang tepat.
1. Mendapat penghargaan
Tentu bukan penghargaan kaleng-kaleng, tapi memang penghargaan dari lembaga terpercaya. Bukan tanpa alasan ini menjadi poin pertama. Penghargaan menjadi salah satu tolak ukur bahwa aplikasi tersebut memiliki kinerja yang bagus, apalagi jika usianya belum terlalu lama tapi sudah dapat penghargaan. Logikanya, pasti ada kelebihan/keistimewaan yang membuatnya terpilih.
Sebagaimana Youtap. Di tahun 2020, ia mendapat penghargaan sebagai Indonesia Best Newcomer Company 2020 in MSMEs Startup for Its Outstanding Business Process on Integrated Digital Services and Sales Report for Trading Partners Business Continuity yang diberikan dari Warta Ekonomi dan Omni Marketing Activation of the Year dari Majalah Marketer. Padahal, usianya saat itu belumlah genap satu tahun. Sementara di 2021, Youtap kembali mendapatkan penghargaan untuk Top Innovation Choice Award dari infobrand dan Tras n Co Indonesia.
Sebagai pengguna, kita pasti tidak mau coba-coba. Kita cenderung akan memilih sesuatu yang sudah diakui terbaik kualitasnya. Tolak ukur nyatanya adalah dengan adanya penghargaan.
2. Peka alias nemenuhi kebutuhan pengguna dengan terus berinovasi
Tidak hanya hubungan antar manusia saja yang harus peka, aplikasi pun. Sebagaimana model bisnis yang terus berkembang, pun metode pembayaran. Jika dulu kita mungkin hanya mengenal beberapa metode pembayaran, seperti transfer bank misalnya, maka sekarang ini beragaam. Dari sisi pebisnis, mereka butuh aplikasi yang peka yang bisa mewadahi semua jenis pembayaran dengan cepat tanpa menghabiskan banyak waktu. Rupanya, Youtap memahami hal itu. Tak heran jika di 2021, ia mendapatkan penghargaan terkait inovasi pembayaran.
Dengan melihat beberapa alasan serta pemaparan yang aku tulis di atas, rasanya sangat logis ya jika aku menyarankan ponakanku yang sedang menjalankan usaha untuk menggunakan aplikasi ini. Syukur-syukur sih kalau ternyata dia sudah memakainya. Sebab, kalau kulihat dari media sosialnya, aku bisa menyimpulkan kalau usahanya terus berkembang. Salah satu indikatornya adalah dengan meningkatnya volume penjualan. Dia kerap membagikan status minta maaf karena stok sudah habis, percakapan dengan konsumen yang pesan dalam jumlah besar, dan semacamnya.
Untuk penulis seperti kita, bagaimana? Meskipun penggunaan aplikasi tersebut mungkin masih belum terlalu banyak di bidang jasa, tapi bukan berarti tidak bisa. Dengan makin banyaknya orderan yang tak hanya menulis melainkan menyunting atau menerjemah, rasanya kita perlu juga mengunduh aplikasi tersebut dan menggunakannya sebagai bagian dari pekerjaan.
Apa pun usahanya, entah menghasilkan produk atau jasa, semangat selalu, ya. Dan kalau bisa, manfaatkan kemudahan teknologi, seperti aplikasi pos/kasir digital tersebut untuk menunjang profesionalisme kerja kita. Yuk! Semangat!
27 comments
Wah kayaknya saya pun harus segera menerapkannya. Ya meski masih tergolong small bisnis tapi kayaknya harus memperhatikan soal pencatatan keuangan
ReplyDeletePraktis banget ya mba apalagi buat newbie dan aku yang ngga suka main akunting hihi
ReplyDeleteMasyaa Allah.. sukses selalu buat ponakannya ya Mba.
ReplyDeleteZaman serba digital sangat memudahkan pekerjaan.
Wah, aplikasi ini sangat membantu dunia bisnis ya Mbak? dengan smartphone, segalanya jadi lebih mudah.
ReplyDeleteEnak ya pencatatannya gak perlu manual lagi, pasti lebih mudah dan terperinci dengan jelas. Memudahkan sekali dalam berniaga
ReplyDeleteSukses selalu ya mbak buat keponakannya. Pasti lebih enak dan praktis ya kalau pakai aplikasi kasir digital. Bisa nih diterapkan
ReplyDeletekeren, salut untuk ponakannya yang memiliki bisnis sendiri sejak muda, adiknya pun juga ikut turun tangan membantu ya.
ReplyDeletebenar banget Mbak, dengan aplikasi kasir digital buat bisnis jadi lebih mudah ya untuk urusan pencatatan keuangan. Kalau bisnis ponakannya dah pakai ini bisa aman tuh :)
Suami saya rajin sekali pakai aplikasi ini untuk catatan bisnis kecil-kecilan kami. Jadi lebih terinci hihi
ReplyDeleteaplikasi kasir digital sekarang memang sangat membantu memajukan sebuah bisnis jika digunakan dengan tepat.
ReplyDeleteMudah-mudahan bisnis keponakannya makin sukses makin jaya ya mbak
kasirnya juga kasir melinial. jadi makin mudah dan praktis ya
ReplyDeletememiliki bisnis termasuk salah satu impian. ada informasi tentang kasir digital jadi lebih memudahkan untuk menjalankan bisnis, bisa buat rekomendasi nantinya kalau sudah punya bisnis
ReplyDeleteSukses terus buat ponakan2 nya Mba. Emang anak generasi sekarng punya pemikiran yg berbeda dengan generasi sebelumnya. Aplikasi kasir digital ini memang tidak terpikirkan saya beberapa tahun sebelumnya. Tapi sekarang sudah ada. Masyaa Allah
ReplyDeletePencatatan keuangan sekarang lebih mempermudah tenaga kerja ya dengan adanya teknologi perkembangan digital. Jadi pencatatan keuangan tak terlalu ribet dengan adanya aplikasi semacam ini.
ReplyDeleteAku juga pake kasir digital nih mba buat di toko puding aku. Memang simple dan bagus klo pke kasir digital ini. Udah kayak toko2 gede beneran gitu deh. Meningkatkan kepercayaan pelanggan juga jadinya. Btw, Sukses buat ponakannya ya mba.
ReplyDeletemantab, penerapan teknologi yang memudahkan aktivitas
ReplyDeleteAplikasi untuk pencatatan itu penting banget. Apalagi tipikal saya yang masih buruk kalau harus mencatat secara manual. Setidaknya kalau otomatis, bisa lebih terbantu
ReplyDeletePencatatan keuangan pasti jauh lebih mudah ketika menggunakan digital dan lebih terlihat analisis per periode
ReplyDeleteSukses buat keponakannya kak
Di zaman digital ini memang kekuatan smartphone hampir bisa menggantikan sebagian besar kinerja manusia, ya.
ReplyDeleteWah, baru tahu nih ada aplikasi kasir digital. Belum lama juga aku nemu aplikasi pencatat hutang lho 🤣🤣🤣🤣
ReplyDeletekeren ya mbak, generasi milenial ini memiliki jiwa usaha yang cukup tinggi dbanding generasi sebelumnya, mereka open mind dengan perubahan hal inilah yang mmebuat merek bergerak lebih maju.
ReplyDeleteya akupun juga masih kental dg trend orang sukses ya pegawai padahal tidak semua pegawai sukses, dalam arti sukses secara lahir batin.. semua kmembali perasaann bahagia menjalaninya
Di era digital memang banyak ya aplikasi serupa tapi memang harus cek ricek lebih teliti
ReplyDeletepenulis bisa pakai juga mbak, untuk jual buku kita
ReplyDeletekemudahan dunia digital membuat kita semaki produktif
Wah bisa banget ini dipakai ibu ibu yang juga bakulan online.
ReplyDeleteKalau jaman sekarang, mitos untuk jadi pegawai agar sukses sudah terpatahkan ya mba. Anak muda sekarang kreatif dan ulet, banyak yang memilih jadi enterpreneur. Bagus tuh kalau pake aplikasi kasir untuk memudahkan kontrol finansial dari jualannya.
ReplyDeleteDengan menggunakan aplikasi pembayaran secara digital, yang paling terasa adalah sangat terbantu dari beberapa hal seperti pemetaan banyaknya pengunjung yang menggunakan alat bayar tertentu. Sehingga bisa menjadikan inovasi bagi sang pemilik usaha untuk semakin meningkatkan pelayanan atau service.
ReplyDeleteSukses selalu usaha keluarganya, kak.
zaman digital ini, mau ngapain juga serba mudah ya mbak, apalagi ada aplikasi kasir yang sangat membantu kita para pemilik usaha. ga perlu hitung manual dan rawan salah itung juga
ReplyDeleteUntuk mengatur dana olshop saya biasanya pakek aplikasi selly. Tapi lihat tulisan mbak jadi penasaran juga coba kasir digital ini!
ReplyDeleteMakasih udah ninggalin jejak yang baik ya, Teman-teman! :)